Bantu Pemerintah, IKA Unpad Gelar Vaksinasi Massal

Para guru mengikuti vaksinasi covid-19 booster yang diadakan IKA Unpad di SLB Cicendo Bandung. Foto: Media Indonesia/Dok IKA Unpad Para guru mengikuti vaksinasi covid-19 booster yang diadakan IKA Unpad di SLB Cicendo Bandung. Foto: Media Indonesia/Dok IKA Unpad

Bandung: Ikatan alumni (IKA) Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung kembali mengadakan Sentra Vaksinasi covid-19 di SLB Negeri Cicendo, Bandung, Jawa Barat (Jabar). Vaksinasi ketiga atau booster ini ditujukan untuk guru dan masyarakat umum.

"Tahun lalu kita sukses melakukan vaksinasi untuk penyandang disabilitas. Kemudian (kami) mendapatkan apresiasi positif dari staf khusus Presiden RI, Angkie Yudistia," kata Ketua PIC Sentra Vaksinasi IKA Unpad Dade Gunadi, dilansir dari Media Indonesia, Minggu, 27 Februari 2022.

Baca: Tersangka Kasus Korupsi Pembangunan Gedung Sekolah Meninggal

IKA Unpad terus berkomitmen mendukung program pemerintah untuk mempercepat pelaksanaan vaksinasi booster di wilayahnya. Dalam  pelaksanaan vaksinasi booster ini IKA Unpad, bekerja sama dengan Kementerian Agama, dinas kesehatan, dinas sosial, disdukcapil, dinas pendidikan dari Pemerintah Provinsi Jabar, IDI Jabar, IDAI Jabar, PPNI Jabar BNPB, dan IKA Fakultas Kedokteran Unpad.

"Untuk sentra vaksin anak maupun booster masyarakat umum (berada) di beberapa daerah wilayah Jabar. Kota Bandung dua titik, Kabupaten Pangandaran dua titik, Kabupaten Cianjur dua titik. Kabupaten Sukabumi dua titik dan Kabupaten Bogor satu titik," ujarnya.

Kegiatan vaksinasi booster ini melibatkan 32 orang tenaga kesehatan (nakes) dari RS Hasan Sadikin dan RS Hermina. Vaksin yang digunakan jenis AstraZeneca.

Baca: Tingkatkan Kenyamanan Pengendara, Jasa Marga Perbaiki Gardu 10 GT Bekasi Timur

Total peserta vaksin mencapai 91 orang. Sebanyak 88 orang di antaranya berhasil divaksin dan tiga orang gagal melakukan vaksin.

"Kegiatan yang diadakan Sabtu (26 Februari 2022) ini, dihadiri Kepala Seksi Surveilans dan Imunisasi Dinas Kesehatan Kota Bandung Girindra Wardhana Adhi Nugraha dan Kepala Sekolah SLB Negeri Cicendo Wawan. Kegiatan ini juga didukung oleh Sidola dan Sidomuncul," kata dia.

Dukungan IKA Unpad terhadap upaya pencegahan covid-19 telah dilakukan sejak 2021. Dade berharap, program percepatan vaksinasi booster covid-19 dapat segera mencapai target sehingga kondisi sosial dan ekonomi masyarakat Indonesia dapat bangkit. 



(UWA)

Berita Terkait