Dadali: Di masa pandemi covid-19, banyak sekali tren yang bermunculan di tengah masyarakat Indonesia. Salah satunya, kini masyarakat gemar menghabiskan waktu di rumah untuk bercocok tanam. Hal ini sebagai bentuk perubahan perilaku masyarakat yang dibatasi untuk berinteraksi dengan orang lain. Sehingga mereka mencoba untuk mencari hobi yang bisa dilakukan selama di rumah.
Semua orang tentunya tertarik untuk berkebun di rumah, tetapi tidak semuanya paham bagaimana caranya. Menyadari hal itu, Komunitas Indonesia Berkebun membuat kelas rutin yang dinamakan akademi berkebun.
Kabar baiknya, Indonesia berkebun kembali menggelar akademi berkebun yang ke-39 pada Minggu, 13 dan 20 Desember 2020, pukul 09.00 – 12.00 WIB. Kelas ini akan diselenggarakan secara daring menggunakan aplikasi zoom.
Pada kelas tersebut akan diajarkan mengenai dasar-dasar berkebun dan mempraktekkan berkebun di rumah. Besar harapan, berkebun bisa menjadi salah satu kegiatan masyarakat sebagai upaya ketahanan pangan keluarga.
Tentunya kelas ini akan diisi oleh narasumber-narasumber yang ahli dalam bidangnya masing-masing, yakni Ida Amal, Zaenal, dan Warid. Kelas ini memungut biaya investasi sebesar Rp 100.000. Biaya ini sudah termasuk benih sayuran tetapi belum menutupi biaya ongkos kirim.
Jadi buat kalian yang tertarik untuk berkebun tetapi tidak tahu caranya, yuk buruan daftar!
(SYI)