Dua Rumah di Sukabumi Ambruk Usai Diguncang Gempa M 5,0

Ilustrasi/Medcom.id Ilustrasi/Medcom.id

Dadali: Gempa bumi bermagnitudo 5,0 mengguncang Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada Selasa, 27 April 2021 sekitar pukul 16.23 WIB. Akibat peristiwa itu, dua rumah di Kampung Linggaresmi, Kabupaten Sukabumi, ambruk.

“Tidak ada korban jiwa akibat ambruknya dua rumah yang berada di RT 005/004, Desa/Kecamatan Bantargadung ini. Namun, penghuni rumah yang berjumlah lima jiwa terpaksa harus diungsikan,” kata Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Kecamatan Bantargadung Sihabudin melalui sambungan telepon, Selasa, 27 April 2021, seperti dilansir dari Mediaindonesia.com.

Kedua rumah yang ambruk itu diketahui milik Emar dan Husen. Saat ini, seluruh penghuni rumah sudah dievakuasi ke tempat yang lebih aman.

Petugas gabungan yang terdiri atas TNI, Polri, potensi pencarian dan pertolongan (SAR), dan relawan masih berjaga di lokasi. Selain itu, mereka juga membantu membersihkan puing-puing dari rumah yang ambruk.

Berdasarkan informasi yang ada, sebanyak lima rumah juga terancam ambruk di lokasi yang sama. Demi mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, para penghuni rumah akhirnya dievakuasi.

Dari hasil pendataan, kerugian kerusakan rumah yang disebabkan gempa bumi itu sekitar Rp300 juta. Petugas gabungan hingga kini masih bersiaga di lokasi kejadian.

Sebelumnya, gempa bumi mengguncang Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Diketahui gempa tersebut bermagnitudo 5,0. Berdasarkan informasi yang didapatkan melalui akun Twitter @infoBMKG, gempa itu terjadi pada Selasa, 27 April 2021, pukul 16.23 WIB. Pusat gempa tersebut berada pada titik koordinat 7.86 Lintang Selatan (LS) 106.87 Bujur Timur (BT).

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat pusat gempa berada di 103 kilometer tenggara Kabupaten Sukabumi dengan kedalaman gempa 14 kilometer. Gempa juga disebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami. (Basuki Eka Purnama)



(SYI)

Berita Terkait