Prilly Latuconsina Kecewa Dengan Kinerja Wasit Indonesia

Prilly Latuconsina (Dok.Pribadi) Prilly Latuconsina (Dok.Pribadi)
Dadali: Pemilik klub sepakbola Persikota Tangerang Prilly Latuconsina kecewa dengan kinerja wasit yang memimpin laga antara Persikota melawan Farmel FC. Dirinya bahkan menyebut kondisi sepakbola Indonesia masih sangat mengecewakan.

Dalam laga tersebut, Persikota takluk 0-3 dari Farmel FC. Namun artis 25 tersebut mengkritik keputusan wasit.

Salah satunya pemain Persikota dinyatakan offside namun dalam tayangan ulang pemain tersebut masih berada diposisi onside.

"Wow pak wasit," ujar Prilly dikutip dari postingan Instagram yang diunggah pada 7 maret 2022.

Tak lama berselang, dirinya membuat video yang berisikan kekecewaan. Bahkan ia menyebut perjuangan klubnya akan sia-sia dengan keputusan wasit yang sangar merugikan timnya

"Saya dari tim Persikota secara keras penuh jerih payah,lelah,letih dan sungguh-sungguh untuk mewarnai dunia sepak bola. Tapi sangat disayangkan laga hari ini adalah bukti nyata bahwa kondisi sepakbola di Indonesia masig mengecewakan," kata Prilly.

Dirinya berharap kepada PSSI kinerja wasit dapat ditingkatkan lebih baik lagi.

"Namun harapan kami tidak pupus sampai di sini, kami terima dengan hati yang penuh dengan kesabaran dan percaya PSSI masih menjadi rumah netral,bersih,dan adil bagi seluruh klub Indonesia," ujar Prilly.

(UWA)