cegah wabah flu burung Garut terapkan biosekuriti

Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Garut, Jabar, Sofyan Yani. FOTO:  ANTARA/HO-Diskominfo Garut Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Garut, Jabar, Sofyan Yani. FOTO: ANTARA/HO-Diskominfo Garut

Garut: Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanak) Kabupaten Garut menerapkan dan memperketat sistem biosekuriti hingga pemeriksaan kesehatan unggas dari luar daerah. Hal ini bentuk pencegahan wabah flu burung menular ke unggas di Garut.

"Upaya pencegahan dengan meningkatkan biosekuriti," kata Kepala Diskanak Kabupaten Garut Sofyan Yani, dikutip dari Antaranews, Kamis, 23 Maret 2023

Sistem biosekuriti yakni menjaga kebersihan kandang serta penyemprotan disinfektan secara berkala. Selain itu pihak Diskanak juga membatasi lalu lintas ayam dari luar wilayah Garut, khususnya wilayah terdampak flu burung.

"Kita juga membatasi lalu lintas ayam dari luar, terlebih dari wilayah terdampak," katanya.



(FPR)