Tips Mencegah Dinding Rembes saat Musim Hujan

Ilustrasi dinding rembes. (Foto: Blideco via Rumah123) Ilustrasi dinding rembes. (Foto: Blideco via Rumah123)

Dinding rumah mudah lembap dan rembes saat musim hujan? Jangan dibiarkan begitu saja, ya! 

Karena dinding yang lembap dapat menjadi tempat yang cocok bagi jamur untuk bertumbuh dan berkembang. Akibatnya, rumah menjadi tidak nyaman dihuni. Tidak hanya itu, dinding rumah yang berjamur juga bisa berbahaya bagi kesehatan manusia, lho.

Mengutip Inibaru, berikut tips-tips pencegahan untuk mencegah dinding rembes:

Cara mencegah dinding rumah rember saat hujan:

Pencegahan utama bisa dilakukan dengan membangun tembok dengan komposisi campuran semen yang sesuai. Agar kedap air, gunakan campuran 1:2 dengan kadar air yang tidak berlebihan atau kekurangan.

Selain itu, jangan lupa menggunakan lapisan waterproofpada dinding yang mudah rembes atau lembap. Bagian-bagian itu seperti perbatasan dinding dengan atap, celah finishing batu alam, dan sebagainya.

Pencegahan lainnya

Selain pencegahan utama, ada juga cara-cara lainnya yang bisa dilakukan untuk mencegah dinding rembes, seperti: 

-        Gunakan kipas angin di dapur dan kamar mandi untuk memastikan ventilasi yang baik dan mengusir kelembapan dari dalam ruangan.

-        Jangan mengeringkan cucian di dalam ruangan karena bisa menyebabkan kelembapan.

-        Pakai dehumidifier untuk menghilangkan kelembapan dari udara.

-        Hindari mengecat dinding selama musim hujan. Karena dinilai dapat menyebabkan dinding menjadi lembab. Namun, kalau terpaksa harus mengecat, pastikan pintu dan jendela tetap terbuka.

-        Keluarkan uap yang dihasilkan di dalam dapur dalam waktu sesingkat mungkin untuk menghindari kelembapan pada dinding.



(SUR)