"Tim khusus sudah dibentuk, supaya tidak kaget," kata Gubernur yang kerap disapa Kang Emil dilansir dari Medcom.id, Rabu, 11 Mei 2022.
Dirinya menambahkan telah menyiapkan menyiapkan laboratorium untuk menganalisis virus tersebut. Selain itu, Pemprov Jabar menunjuk Rumah Sakit Hasan Sadikin (RHSH) Bandung sebagai pusat perawatan pasien yang terpapar hepatitis akut untuk memudahkan proses perawatan
"Tempat perawatan sudah kita siapkan secara maksimal, semua dipusatkan di RSHS," lanjut Kang Emil.
Sampai saat ini belum ditemukan kasus virus hepatitis akut di Jawa Barat. Namun, kami tetap mengimbau masyarakat untuk tetap menerapkan pola hidup sehat dan protokol kesehatan.
(UWA)